Hallo guys! Menjalankan rutinitas yang itu-itu saja di setiap hari akan membuat kita menjadi jenuh dan bosan. Tetapi, memang hal ini tidak bisa dihindari. Rasa jenuh dan bosan dengan rutinitas pekerjaan setiap hari pasti ada dan memang merupakan hal yang normal. Dengan kegiatan yang padat dan monoton, kita harus bisa mengatasi permasalahan tersebut. Salah satunya refresh tubuh kita dengan kegiatan-kegiatan yang menurut kita menyenangkan.
Apalagi jika kita dihadapkan dengan pekerjaan yang tak kunjung selesai, dikejar deadline, sehingga tidak ada waktu untuk bersantai sedikit pun. Terkadang pekerjaan kantor pun dibawa ke rumah karena terlalu menumpuk. Hal ini akan membuat kamu stres dan ingin menghindari dari pekerjaan tersebut. Padahal, sebenarnya kamu bisa mengatasi permasalahan tersebut dengan belajar tentang cara mengatasi stres rutinitas pekerjaan.
Memang wajar jika kamu mengalami kejenuhan dan kebosanan dalam bekerja, tetapi jika hal tersebut terus didiamakan, akan menjadi masalah yang cukup besar bagi kamu untuk melangkah kedepannya. Selain itu juga akan berdampak pada produktivitas pekerjaanmu. Maka dari itu, kamu harus melakukan langkah yang benar untuk mengatasi permasalahan ini.
Berikut mimin berikan informasi bagaimana cara menghilangkan rasa jenuh dengan rutinitas pekerjaan yang bisa kamu lakukan. Simak informasinya hingga selesai ya!
1. Meluangkan Waktu Untuk Rehat
Tidak jarang, salah satu diantara kamu lupa waktu jika terlalu fokus dengan pekerjaanya. Otak kamu secara tidak langsung terus dipaksa untuk berpikir dan bekerja bahkan ketika pikiran sedang jenuh. Hal ini akan berdampak langsung pada produktivitas kamu yang menurun. Langkah awal yang bisa kamu lakukan yaitu dengan meluangkan waktu untuk rehat dari pekerjaan tersebut.
Ketika kamu sudah merasa lelah, sebaiknya jangan paksakan tubuh dan otak kamu terus berpikir dan bekerja. Kamu bisa meluangkan waktu sekitar 30 – 60 menit untuk beristirahat. Refresh pikiran kamu dengan menghampiri suasana yang membuat hati dan tubuh kamu senang, semisal mencari udara segar di luar kantor, duduk di taman menikmati pemandangan, dan lain sebagainya.
Jika kamu melakukan hal-hal tersebut, otak dan tubuh kamu akan fresh kembali dan siap bekerja. Tidak lupa isi perut kamu supaya energinya tetap terjaga. Karena, pekerjaan apapun akan bisa diselesaikan jika tubuh dan pikiran kamu sedang dalam mood-nya.
2. Mencoba Mencari Tahu Apa yang Jadi Penyebab Kejenuhan
Rasa jenuh dan bosan yang menghampiri itu pasti ada penyebabnya. Sebaiknya kamu mencari tahu apa penyebab rasa jenuh tersebut agar lebih mudah mengatasinya. Kamu bisa lihat kembali ke belakang, kenapa kamu bisa bekerja di tempat tersebut? Apakah pekerjaan kamu terlalu menumpuk? Apakah jumlah gaji kamu tidak sesuai? Atau suasana kantor yang membuat kamu tidak nyaman? Pertanyaan-pertanyaan tersebut bisa ditanyakan terhadap diri sendiri, sehingga nantinya kamu akan menemukan jawaban penyebab dari rasa jenuh tersebut.
Jika kamu sudah mengetahui apa penyebab rasa kejenuhan tersebut, maka kamu akan lebih mudah mengatasinya dan bahkan kamu akan lebih cepat untuk mencari solusinya. Semisal, kamu mempunyai masalah dengan pekerjaan yang terus menumpuk sehingga menimbulkan rasa jenuh, kamu bisa komunikasikan dengan atasan untuk mencari solusinya.
3. Melakukan Hal yang Menyenangkan Ketika Bekerja
Cara lain untuk mengatasi rasa jenuh pada saat bekerja yaitu salah satunya dengan cara melakukan sesuatu yang bisa menyenangkan diri. Semisal, kamu senang mendengarkan musik, tidak ada salahnya jika kamu rehat sejenak untuk mendengarkan musik yang kamu suka. Atau bahkan jika kamu bisa fokus, lakukan pekerjaan kamu di iringi dengan musik yang membuat gairah baru dalam bekerja. Hal ini cukup bisa mengatasi rasa kejenuhan kamu dalam bekerja.
4. Menata Ulang Meja Kerja
Suasana yang itu-itu saja di ruang kerja kamu selama bertahun-tahun bisa membuat kamu merasa jenuh. Maka dari itu, kamu bisa menata ulang ruang kerja kamu, atau setidaknya meja kerja yang bisa membuat kamu lebih asyik dalam bekerja. Bereskan barang-barang yang berserakan atau bisa menambah foto dan pernak-pernik lucu agar membuat kamu menjadi lebih semangat bekerja.
5. Berpikir Positif
Salah satu cara lain yang bisa mengatasi rasa jenuh dalam pekerjaan yaitu dengan terus berpikir positif. Hadapi segala rintangan pekerjaan dan kerjakan dengan santai, jangan jadikan rintangan tersebut sebagai beban sehingga kamu bisa mengerjakannya dengan mudah. Bersyukur dengan posisi pekerjaanmu saat ini, masih banyak orang yang ingin berada di posisi kamu. Pahamilah bahwa kamu adalah orang yang beruntung yang ada pada posisi tersebut. Berpikir positif adalah salah satu cara sehingga tidak menganggap pekerjaan itu menjadi suatu beban.
Itulah beberapa cara yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi rasa jenuh kamu dalam pekerjaan. Selalu bersyukur dengan keadaanmu saat ini dan tetap semangat!
Anyway, cara lain yang bisa mengatasi rasa jenuh dalam bekerja yaitu dengan mengubah penampilan. Kamu bisa menggunakan aksesoris yang membuat kamu percaya diri. Aksesoris yang bisa membuat kamu lebih percaya diri yaitu dengan menggunakan tas Revely. Karena Revely ini adalah salah satu brand yang kekinian dengan desain yang elegan dan kece sehingga membuat penampilan kamu lebih fashionable.
buat kalian yang sedang mencari ransel Planet Ocean dan Chatelain langsung saja masuk ke website reve-ly.com atau beli di e-commerce yang tersedia.